Tips Travelling Nyaman Mengajak Balita

traveling nyaman
Pantai Parangtritis

Cerita manda kali ini akan menjawab beberapa pertanyaan sahabat manda tentang travelling bersama balita. Perkenalan dulu ya, lelaki ganteng yang selalu narsis bareng onty ima, namanya Rafisqy. Onty ima punya panggilan sayang, baby R aka piki. Kini cerita manda mau bercerita bagaimana Piki nyaman bepergian bareng onty ke Pantai Parangtritis.

Bepergian dengan balita, yang perlu diingat adalah membawa perlengkapan bayi, diantaranya : 

  1. Handuk kecil, 
  2. Tissue basah, 
  3. Baju ganti, 
  4. Minyak telon, 
  5. Minum, 
  6. Selendang/jarik gendong, dan 
  7. Mainan bayi. 
Bicara tentang produk perawatan bayi, baby powder merupakan produk bayi yang bagus dibawa ketika bepergian dengan batita di cuaca yang cerah atau siang hari di musim kemarau. Manda selalu membawakan Piki baby powder, agar membuatnya tetap nyaman. 

Bayi juga sama halnya dengan kita, ketika cuaca panas dan keringat mengucur berlebihan. Apa yang kita rasakan? Ya, gatal dan merasa gerah. Kalau kita sudah cukup usia untuk bisa menahan diri dari rewel. Nah, kalau mengajak balita, ketidaknyamanan membuatnya rewel.

Dengan membawa baby powder dan menaburkan ke balita yang kepanasan, maka keringat yang membuat gerah bayi pun akan terserap oleh powder yang kita taburkan ke punggung dan leher bayi. Bisa dicoba ya tipsnya. Supaya travelling kita nyaman bersama kesayangan kita yang masih balita.

Gumuk Parangtritis
Gumuk Parangtritis

Mengajak traveling Piki ke Pantai Parangtritis dan Gumuk Pasir Parangtritis. Bisa dibayangkan bepergian ke pantai itu identik dengan cuaca yang panas. Ya, benar. Di siang itu juga pantai ini terlihat cerah sekali. Angin pantai yang bertiup jelang pukul 10 itu cukup panas dan membuat kami kegerahan tidak hanya bagi balita. Dalam keadaan seperti ini, 
  • Jangan lupa untuk memakaikan topi ke balita kita. 
  • Selain itu, sering-sering diberi minum supaya tidak dehidrasi dan radang tenggorokan. 
Memang, mengajak bepergian balita adalah hal yang bagi kita ternyata cukup membuat tegang. Khawatir kalau Piki sakit setelah traveling ke pantai ini. Bepergian dengan balita, lebih nyaman kalau tidak perlu jauh-jauh. Kami mengajak Piki (3 tahun) bepergian paling jauh hanya 2 jam perjalanan darat. Kalau lebih dari itu, biasanya sama mamanya dan itu menginap. 

Di dalam perjalanan, kami siapkan lagu-lagu mp3 yang membuat mood balita terjaga sampai di tempat tujuan. Membawa mainan yang disukai balita juga obat mengurangi kebosanan sampai di tempat tujuan. Kami di mobil juga menyiapkan bantal, sehingga Piki sudah terbiasa bobok di mobil selama perjalanan. Menjaga mood balita perlu dilakukan agar di tempat tujuan, balita merasa fun.

Jangan takut membawa balita travelling ya!

6 komentar

  1. Iya bener kenyamanan itu nomer satu buat balita agar traveling tetep ceria. Makasih tipsnya Manda.

    BalasHapus
  2. Bener ini, bawa balita jalan2 memang kudu siap mental dan perbekalan segala rupa :))

    BalasHapus
  3. Anakku nggak mau pake topi nih. Haha

    BalasHapus
  4. persiapan pasti berlipat, dan kebahagiaan pun juga berlipat hihi.

    BalasHapus
  5. Aku juga selalu bawa perlengkapan itu Mbak... tambah lagi makanan kesukaan, susu... ribet sih tp nyenengin

    BalasHapus
  6. PErlengkapan wajib yang perlu dibawa supaya ga rewel di perjalanan ya mba :D

    BalasHapus